#1 Doa 24 Jam itu membosankan, yang didoakan itu-itu saja
Tapi Firman Tuhan berkata:
Lukas 18:1 - Yesus mengatakan suatu perumpamaan kepada mereka untuk menegaskan, bahwa mereka harus selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu.
Kolose 4:2 - Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur.
#2 Ngapain saya berdoa kalau situasi yang didoakan sama saja
Tapi Firman Tuhan berkata:
Efesus 3:20 - Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita,
Lukas 18:27 - Kata Yesus: "Apa yang tidak mungkin bagi manusia, mungkin bagi Allah."
#3 Pokok doa yang ada di Doa 24 Jam tidak berhubungan denganku
Tapi Firman Tuhan berkata:
1 Pertrus 4:7 - Kesudahan segala sesuatu sudah dekat. Karena itu kuasailah dirimu dan jadilah tenang, supaya kamu dapat berdoa.
Ayub 42:10 - Lalu TUHAN memulihkan keadaan Ayub, setelah ia meminta doa untuk sahabat-sahabatnya, dan TUHAN memberikan kepada Ayub dua kali lipat dari segala kepunyaannya dahulu.
#4 Saya ada jadwal yang lebih penting daripada Doa 24 Jam
Tapi Firman Tuhan berkata:
1 Tesalonika 5:16-18 - Bersukacitalah senantiasa. Tetaplah berdoa. Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.
Roma 8:5 - Sebab mereka yang hidup menurut daging, memikirkan hal-hal yang dari daging; mereka yang hidup menurut Roh, memikirkan hal-hal yang dari Roh.
#5 Badan saya capek bekerja dan doa 24 Jam itu melelahkan
Tapi Firman Tuhan berkata:
Matius 11:28 - Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.
Yesaya 40:31 - Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan; roh memang penurut, tetapi daging lemah."
#6 Saya tidak tahu bagaimana berkata-kata dalam doa
Tapi Firman Tuhan berkata:
Matius 6:7 - Lagipula dalam doamu itu janganlah kamu bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah. Mereka menyangka bahwa karena banyaknya kata-kata doanya akan dikabulkan.
#7 Saya baru saja berdosa, saya tidak layak berdoa di Doa 24 Jam
Tapi Firman Tuhan berkata:
2 Tawarikh 7 : 14 - dan umat-Ku, yang atasnya nama-Ku disebut, merendahkan diri, berdoa dan mencari wajah-Ku, lalu berbalik dari jalan-jalannya yang jahat, maka Aku akan mendengar dari sorga dan mengampuni dosa mereka, serta memulihkan negeri mereka.
Doa adalah gaya hidup, yuk rame-rame datang ke Doa 24 Jam untuk berdoa dan menyembah Tuhan bersama-sama...